Tips mencegah obesitas untuk semua kalangan, Simak yuk !
Diartikel sebelumnya Kabarbaru.net telah berbagi megenai Bahaya Obesitas, kini kabarbaru.net akan berbagi tips mencegah obesitas, simak terus ya sahabat.
Tips mencegah obesitas pada Bayi dan Balita
- Bayi :
- Inisiasi Menyusu Dini (IMD)
- ASI ekslusif sampai umur 6 bulan
- Melanjutkan ASI sampai usia 2 tahun
- MP-ASI dimulai pada usia 6 bulan
- Pemberian makanan Bayi Anak (PMBA) sesuai kelompok umur
- Tummy time untuk bayi yang belum bisa merangkak sebagai usaha aktivitas fisik
- Aneka ragam pangan, makan lebih banyak yang bergizi (anak usia 2-5 tahun)
- Jangan terlalu banyak digendong, biarkan anak bergerak bebas
Tips mencegah obesitas pada Anak dan Remaja
- Tidak makan sambil nonton TV
- Batasi penggunaan gadget
- Perbanyak aktivitas di luar ruangan
- Biasakan makan dengan keluarga
- Biasakan selalu sarapan sehat
- Biasakan membawa bekal makanan sehat dan air putih dari rumah
- Batasi makanan siap saji dan pangan olahan, jajanan dan makanan selingan yang manis, asin dan berlemak
- Banyak makan sayur buah
- Tidak merokok dan minum minuman beralkohol
- Hindari minuman ringan dan bersoda
Tips mencegah obesitas pada Orang Dewasa
- Konsumsi sayur dan buah minimal 5 porsi setiap harinya
- Membatasi tidur yang berlebihan
- Meningkatkan aktivitas fisik minimal 30 menit setiap hari. Lakukan secara teratur 3-5 kali per minggu kemudian lakukan penyesuaian setelah beberapa minggu
- Membatasi aktivitas, seperti menonton televisi, bermain komputer dan games
- Batasi konsumsi gula, garam, dan lemak berlebih
Demikian Tips mencegah Obesitas untuk semua kalangan semoga bermanfaat.
Sumber :
https://p2ptm.kemkes.go.id/infographic-p2ptm/obesitas/tips-mengatasi-obesitas